Snack Lokal Modis

Bandung (16/7) Beraneka makanan ringan dari keripik hingga kerupuk ikan merah beraneka rasa dipajang bersebelahan dengan tshirt, topi dan ikat pinggang di distro kawasan trunojoyo Bandung. Unsur dekoratif desain pun mejeng mentereng membuat kemasannya semakin modis, kental dengan youth culture tone. Lihatlah packaging Sripik kingkong, dalada dan Teri lada dibawah Ini.


 
 
 
 
Revolusi snack Ini sebenarnya dipelopori oleh Ma Icih yang menjual cabe berbumbu keripik melalui twitter dan belakangan Ini merubah desain kemasannya menjadi lebih modis. kemasan baru Ma Icih yang mengandalkan strategi promosi sosial media dan pendapatannya mencapai puluhan juta rupiah setiap hari di desain oleh Farid Stevy
 
"pada logo awal, sosok 'maicih' ditampilkan menghadap ke samping dengan latar belakang paduan beberapa ornamen visual. beberapa hal esensial logo tersebut tetap saya bawa ke logo baru, yaitu sosok 'maicih' yang kali ini menghadap kedeapan dan pita dengan tulisan nama brand 'maicih' dibawahnya dengan pendekatan visual yang lebih sederhana. logo ini saya paparkan dengan berbagai kemungkinan aplikasi layout. sosok 'maicih' nya tampil dalam 3 bentuk (kepala, torso, dan sebadan penuh), yang bisa digunakan sesuai dengan keperluan yang berbeda." begitu uraian Farid dalam blognya yang menceritakan sedikit proses kerjanya..
 
So.. Enjoy guys let's judge a snack from its packaging.
 
Desain kemasan yang lama dan yang baru